Pergaulan Remaja Jaman Sekarang
Pada jaman sekarang,di era globalisasi, banyak hal yang berubah. Pergaulan remaja adalah contoh kecil dari sekian banyak akibat dari globalisasi.Pergaulan remaja sudah tidak ada batasnya. Banyak remaja yang memelakukan hal-hal yang sangat merugikan dirinya dan orang lain. Remaja-remaja masa kini banyak terpengaruh oleh media-media informasi.
Balapan liar contohnya,balapan liar banyak ditiru anak remaja dari film dalam ataupun luar negeri.Mungkin mereka ingin mencari sensasi agar dibilang gaul githu!!!
Contoh lain adalah banyak remaja yang mencontoh cara berpakaian kebarat-baratan hingga meniru pergaulan bebas orang barat yang sering mereka lihat di TV atau dari internet. Akhirnya mereka meniru seks bebas yang dilakukan oleh orang barat .Hingga tak jarang dari mereka hamil di luar nikah.Bnyak yang belum menyelesaikan pendidikan sehinga pupus sudah cita-cita mereka. naudzubillahimin zdalik...
Tawuran juga marak dilakukan oleh remaja jaman sekarang. Tak jarang tawuran hanya dipicu hal yang sepele. Hal-hal yang sebenarnya hanya salah paham semata, akibatnya kerusakan-kerusakan banyak terjadi.
Perilaku siswa-siswa SMP pun kini sudah mulai terkontaminasi. Pada saat guru menerangkan banyak siswa yang tidak memperhatikan. Para siswa malah asyik sendiri menggosip, ataupun main HP.
Tapi diantara penyimpangan remaja tersebut diatas masih banyak remaja yang berprestasi. Remaja berprestasi biasanya tahan uji. Dapat menyikapi tantangan globalisasi dengan baik dan sukses. Mereka menunjukkan kemampuannya dalam karya-karya yang penuh kreativitas yang positif dan menjadikan mereka yang terbaik.
Selasa, 03 November 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
teeeee
BalasHapus